Find Here

Custom Search

Kamis, 11 Februari 2010

Transaksi Online Manfaatkan Token

Siapa yang tidak kenal dengan istilah internet banking? Sebagian besar dari kita saya rasa sudah familiar sekali telinganya mendengar kata-kata yang satu itu. Namun seberapa besar yang memanfaatkan internet banking dalam bertransaksi? Mungkin saya hanya bisa menerka-nerka saja... dan saya rasa tidak lebih banyak dari yang tahu dengan istilah internet banking tersebut. (Dengan kata lain; Pelaku < Pemilik Rekening Bank).

Untuk saat ini siapa yang tidak tahu toko online? Dan tidak dipungkiri ragam toko online pun sangat banyak bahkan mencakup seluruh kebutuhan sehari-hari. Ini hebatnya perkembangan teknologi yang bisa dimanfaatkan dengan baik.

Nah, bila posisi kita adalah pengguna barang/jasa yang ditawarkan penjual, tentu kita pun tidak ingin repot. Ada contoh kasus yang pernah saya alami sendiri saat masih berkuliah di Jakarta (saya kuliah di Sekolah Tinggi Manajemen Industri Departemen Perindustrian, Jakarta). Setiap libur semester, saya pasti pulang ke kampung (Padang), entah karena kangen atau memang menjadi kebiasaan saja dari orang tua yang selalu memberi uang lebih saat libur semester tiba. Alhamdulillahnya, setiap akan pulang saya selalu menggunakan jasa penerbangan.

Pada awalnya saya menggunakan jasa travel agent untuk membeli tiket pesawat. Seiring banyak komunikasi dan informasi, saya baru tahu bahwa membeli tiket bisa dilakukan via telepon dan juga via internet. Beberapa kali saya menggunakan jasa pemesanan via telepon, repotnya adalah kita harus mendatangi kantor/kantor cabang dari penerbangan untuk mencetak dan membayar tiket. Dan kadang tidak semua kantor bisa dijangkau dengan mudah. (Biasanya relatif lebih jauh dari tempat tinggal).

Akhirnya saya mencoba memanfaatkan jasa pemesanan tiket via internet yang lebih lengkap. Maksudnya semua jadwal bisa dilihat dengan mudah hanya dengan memasukkan kota tujuan, kemana yang dituju, kapan berangkat dan berapa orang yang berangkat. Sehingga juga memudahkan dalam mengambil keputusan bila tidak tersedianya jadwal yang kita inginkan karena kita bisa mencari informasi untuk tanggal lain. Harga dan semua ketentuan tercantum jelas disana. Bandingkan bila via telepon, akan repot sekali bertanya-tanya yang kadang membuat bosan customer service dari penerbangan yang bersangkutan.

Pertama kali saya memanfaatkan pemesanan tiket via internet, saya juga langsung mendaftar internet banking di bank tempat saya menabung. Awalnya saya berpikir setelah saya mendaftar via atm dan melakukan aktivasi di internet, semuanya akan beres. Dalam bayangan saya, saya bisa langsung memesan, membayar dan mendapat tiket dari satu tempat saja. Tapi kenyataannya saya masih harus membayar via atm (keluar rumah lagi, nyari atm terdekat). Kertas transaksi yang dikeluarkan oleh atm yang menjadi tiket saya.

Kata-kata token sering saya lihat saat bertransaksi online via internet banking. Tapi saya masih bingung cara mendapatkannya, ada rasa khawatir di diri saya dengan syarat-syarat khusus yang harus dipenuhi, karena saya hanya menggunakan untuk hal-hal kecil. Sedangkan dalam bayangan saya, token digunakan untuk transaksi besar dan penting. Saat bertemu teman yang punya bisnis kecil-kecilan jual pulsa elektronik dia memberitahu tentang token.

Dan sampai akhirnya saya paham dengan istilah token (alat bantu transaksi yang memberi pin acak yang dikeluarkan resmi oleh bank). Ternyata untuk mendapatkan token mudah, tidak ada persyaratan khusus selain harus memiliki rekening bank yang bersangkutan dan mengisi data permohonan kepemilikan token (harus datang ke bank, tidak bisa diwakilkan). Setahu saya ada beberapa bank yang memberi token gratis dan ada pula yang harus membayar, hanya sekali bayar kok biasanya sebesar Rp25.000,-.

Sejak saya mempunyai token, segala transaksi yang berhubungan pembayaran, transfer dan lain-lainnya cukup dengan menyediakan waktu untuk koneksi internet. Tiket penerbangan bisa langsung saya print saja setelah pembayaran selesai. Tidak repot kemana-mana lagi. Hidup lebih gampang, apalagi bila kendaraan sedang dipakai, repot kan mau kemana-mananya.

Dan ini bisa jadi solusi untuk teman-teman yang sudah mempunyai rekening bank dan sering membeli barang/jasa via internet. Mengapa repot transaksi online bila harus kesana-kemari bila mau membayar, manfaatkan token saja. Satu koneksi internet, semua transaksi langsung beres. Tidak membuang-buang waktu lama dan bisa memanfaatkan waktu yang tersisa untuk menyelesaikan pekerjaan lainnya.

Itu yang saya sebut teknologi, one stop finish.

0 komentar:

Posting Komentar

Setiap selesai membaca posting, sekiranya anda mau memberi komentar untuk bahan perbaikan penulisan dan posting blog ini.
Terima Kasih...